Senin, 19 Desember 2011

sembarangan


1.  SIFAT-SIFAT FISIK MINERAL
  Menurut Isbandi (1986), mineral dapat dibedakan menurut beberapa sifat fisiknya, antara lain:
vSifat-sifat yang tergantung pada gaya-gaya kohesi (cohesion) dan elastisitas (elasticity), seperti yang nampak pada sifat-sifat belahan, pecahan,keras, keliatan, kekenyalan, gambaran pelarutan dan lain-lain.
vSifat-sifat berdasarkan gaya berat bumi seperti dalam bentuk berat jenis.vSifat-sifat yang tergantung pada pengaruh cahaya, seperti warna, kilat, derajat kejernihan, sifat-sifat optis yang khas, dan lain-lain.
vSifat-sifat yang tergantung pada panas, ialah hal hantaran panas, perubahan bentuk, mudahnya lebur, dan lain-lain.
vSifat-sifat berdasarkan gaya-gaya listrik dan gaya-gaya magnet.
vSifat-sifat berdasarkan perangsangan pancaindra, seperti rasa, rabaan, bau dan lain-lain.
v1.  Belahan (cleavage)
qBelahan adalah kecenderungan suatu kristal yang karena pemukulan akan pecah ke sesuatu arah tertentu, sehingga akan didapatkan bidang yang rata dan licin.
qBelahan suatu kristal ditentukan berdasarkan pada:
mudah tidaknya dibelah
bentuk bidang belahan
arah belahanqBidang belahan selalu berupa bidang-bidang struktur kristal, karenanya akan selalu sejajar dengan bidang kristal. Bidang-bidang kristal ini mempunyai hubungan dengan sumbu-sumbu kristalografis.
q
qBidang belahan merupakan bidang-bidang dimana kedudukan atom-atomnya berdekatan susunannya, sedangkan arah lainnya kedudukan atomnya berjauhan.
q
qSelain kedudukan/jarak atom yang satu terhadap yang lain, yang menentukan belahan suatu kristal adalah muatan listrik atom-atom penyusunnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar